Game Level 6 Hari V I Love Math
Senin, 24 Juli 2017

Memasuki hari ke-5 game level 6. Beberapa rencana pembelajaran matematika hari ini tidak berjalan maksimal. Nayief kurang sehat sejak beberapa hari. Dan hari ini saya menyarankan untuk istirahat di rumah, izin sekolah dan mengaji. Di rumah, Nayief istirahat tidur. Karena badannya demam, tidak bisa melakukan banyak aktivitas. Zed juga jadi bermain sendiri. Sementara saya menyelesaikan berbagai pekerjaan rumah yang tertunda.

Setelah abang dan kakaknya pulang sekolah, Zed bermain bersama kakak Indy. Sambil bermain, ikut membantu Indy menata hanger dan mengangkat jemuran serta membalikkan pakaian. Indy mengajak Zed bernyanyi sambil menggantung hanger di jemuran. Lagunya ngarang sendiri. Syairnya kesana kemari.. namun begitu Zed sangat senang. Kegiatan yang mereka lakukan rapi dan berurutan. Indy emang jempol.. hehe

Setelah pulang mengaji, Ulwan dan Faiq merealisasikan rencananya untuk belajar Debit. Mereka mengisi empat ember air yang sebelumnya sudah diukur diameter dan tingginya, sehingga volumenya bisa dihitung.
V=Luas alas*tinggi
Karena alas berbentuk lingkaran, maka
V ember=π*r*r*t dimana r=d/2
Berikutnya mereka mengukur waktu yang diperlukan untuk mengisi penuh masing2 ember.
Cara 1: Waktu akhir-waktu mulai.
Cara 2: pakai stop watch
Setelah mencatat hasil, mereka memakai air di ember untuk menyiram tanaman. Acara menyiram selesai, mereka pun menghitung besar debit saat mengisi masing2 ember.
Debit=Volume/waktu
Setelah itu, mereka menghitung rata2 Debit dari 4 ember. Mereka menarik kesimpulan bahwa saat perhitungan tadi ternyata debit air keran besarnya hampir sama. Sebelumnya mereka berfikir, saat sore dimana semua orang sedang menggunakan air bersama-sama maka kemungkinan debit airnya berubah2. Tapi mengapa kok gak gitu ya mi? tanya anak2. Saya pun menyarankan untuk melakukan kegiatan serupa di jam yang lain dan di jam yang sama. Kemudian mereka melanjutkan hipotesa2nya. Owh berarti nanti begini ya mi terus begini.. panjang lebar. Hmm..



Demikian laporan hari ini. Semoga besok bisa lebih semangat lagi..

#Tantangan10Hari
#Level6
#KuliahBunSayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs