Jum'at, 25 Agustus 2017
Pagi ini kami akan mengadakan survai tempat kegiatan offline. Yaitu kebun buah naga di daerah Gresik Jawa Timur bersama Bu Nisfah pengurus IIP.
Sebelum berangkat, saya tawarkan pilihan pada anak2, akan ikut atau tidak. Semua kompak ingin ikut. Selama perjalanan, terjalin komunikasi yang baik. Sesekali bila ada kesalahan, saling mengingatkan. Ulwan tak banyak bicara karena masih sakit. Pulang survai, kami menuju BP Muhammadiayah untuk memeriksakan Ulwan. Kemudian mengantarnya sholat Jum'at. Setelah itu, mampir dan istirahat di rumah bibinya. Lapar dan penat sudah hilang kami pun segera pulang. Tiba di rumah, anak2 mandi dan bersih2 rumah. Saat azan Isya' semua sholat. Tak lama kemudian tertidur di ruang tengah.
4Ranah yang diamati:
*Ulwan
Intra: sabar, bahagia melihat orang lain bahagia.. saat survai, walaupun badan lemah namun ikut merasakan senangnya ke kebun buah naga
Inter: Mengerti jika adik2nya masih senang di kebun buah naga, maka Ulwan tidak minta segera pulang.
Change: -
Spiritual: Yakin bahwa Allah tempat memohon kesembuhan
*Faiq
intra: Faiq bersemangat ingin membuat rumah pondok dan kolam air mancur seperti di kebun b.naga
inter: bercerita kalau dulu pernah membebaskan temannya dari hutang
change: Karena waktu sholat jum'at sudah mepet, maka Ia menuju masjid yang terdekat agar tidak telat
spiritual: Sholat Jum'at dengan gembira
*Indy
Intra: Indy mampu merasakan indahnya rumah gubuk di kebun buah naga.
Inter: Indy bisa bermain bersama adik2nya dan mencontohkan beberapa hal yang baik. Seperti merapikan mainan setelah digunakan, mengajak adik bersalaman ketika bertamu ke rumah orang
change: Berhati hati saat berjalan di kebun buah naga Dan memberi peringatan pada yang lain saat melihat ada lubang besar di jalan perkebunan
Spiritual: Mengucapkan kalimat thoyibah saat menyaksikan indahnya bunga buah Naga.
*Nayief
Intra: Nayief mampu memakai baju sendiri secara lengkap
Inter: Bersama Zed main pura2 menjadi masinis dan menjadi penumpang
Change: Agar Zed senang, maka Nay bersedia menjadi penumpang Kereta api pura pura
Spiritual: Nay merasa Allah sangat hebat. Bisa bikin bulan, matahari dan bahkan bisa membuat malaikat, jin, syaitan dan manusia
*Zed
Intra: Zed mampu mengelap ingus tanpa bantuan
Inter: Menggunakan mainan untuk bermain pura2. Hari ini medianya adalah meja belajar yang diausun memanjang hingga menjadi kereta api
Change: Zed menutup botol minuman di dalam mobil. "Biar gak umpah ya mi ya.."
Spiritual: Zed mengatakan kalau bulan itu punya Allah. Saat menyaksikan bulan sabit di langit.
#Tantangan10Hari
#Level7
#KuliahBunSayIIP
#BintangKeluarga
0 Komentar